Sabtu, 14 Agustus 2021

LIBURAN MENJADI AMAN DAN NYAMAN DI TENGAH PANDEMI

 

 sumber gambar : https://natalierobersonphotography.com

LIBURAN MENJADI AMAN DAN NYAMAN DI TENGAH PANDEMI

Pandemi Covid-19 mengakibatkan dampak yang kurang baik bagi sebagian masyarakat. Masyarakat harus membatasi diri untuk berpergian (bekerja, beribadah, sekolah, dll). “#dirumahaja” pun telah menjadi tranding topic di kalangan masyarakat.  Sebab ’’#dirumahaja’’ merupakan salah satu upaya social distancing yang dapat dilakukan masyarakat dalam mencegah penularan Covid-19.

Pandemi Covid-19 ini sudah berlangsung hampir 2 tahun, sehingga tidak dapat dipungkiri terlalu lama dirumah menjadi bosan dan membuat beban bagi sebagian masyarakat. Wajar saja rasanya jika sebagian masyarakat ingin mencoba liburan di tengah pandemi ini. Liburan merupakan salah satu cara refreshing paling ampuh untuk memberikan kesehatan mental dan fisik pada seseorang. Dengan meninggalkan sejenak rutinitas dan memanjakan mata dengan melihat pemandangan alam yang indah dapat memulihkan energi tubuh dan memberikan ketenangan pada pikiran. Lalu, seperti apa liburan yang aman dan nyaman di tengah pandemi saat ini? untuk kamu yang sudah menjadwalkan liburan, jelas ini menjadi  pertimbangan yang cukup bikin kamu bimbang untuk melakukan liburan bukan? Nah, untuk menghilangkan kebimbangan kamu, berikut informasi yang bisa memberi wawasan lebih kepada kamu yang ingin melakukan liburan di tengah pandemi ini.

Melakukan Wisata Alam

            Melakukan liburan di luar ruangan atau melakukan wisata alam bisa menjadi pilihan ditengah pandemi. Berada di tempat terbuka membuat risiko penularan COVID-19 menjadi lebih rendah, karena asupan cahaya matahari dan sirkulasi udara yang diperoleh lebih baik dibandingkan tempat tertutup.  Namun, liburan di ruangan tertutup juga lebih baik apabila hanya dilakukan dengan keluarga terdekat saja. Dan agar  liburan menjadi lebih aman tetaplah patuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan menjaga jarak 2 meter dengan orang lain ketika berada di tempat terbuka ataupun tertutup.

            Namun perlu diperhatikan bahwa melakukan liburan di era pasca New Normal dan PPKM ini harus lebih memperhatikan syarat perjalanan yang kamu miliki sudah lengkap saat ingin melakukan perjalanan (kartu bukti vaksin, Tes Swab Antigen/Tes PCR), agar tidak terjadi permasalahan di tengah perjalanan apabila terjadi pemeriksaan oleh Satgas Covid-19.

Memperbanyak Aktivitas Bersama Keluarga Dirumah

Dalam suasana dan keadaan pandemi seperti ini melakukan aktivitas di rumah adalah hal yang sangat efektif untuk merasakan liburan. Memang betul jika liburan tidak dapat dilakukan di luar rumah, namun suasana bercerita bersama keluarga dekat adalah solusi terbaik libur pasca pandemi. Aktivitas seperti memasak, menonton, bernanyi, ataupun membersihkan rumah bersama istri atau suami dan anak-anak adalah salah satu moment yang paling menyenangkan. Kita dapat fokus berkerja pada jam kerja WFH setiap hari senin hingga hari jumat, pukul 08.00 WIB pukul 17.00 WIB. Selanjutnya hari sabtu dan minggu bisa menjadi hari produktif kita meningkatkan kedekatan dengan keluarga.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LIBURAN MENJADI AMAN DAN NYAMAN DI TENGAH PANDEMI

    sumber gambar : https://natalierobersonphotography.com LIBURAN MENJADI AMAN DAN NY...